Senin, 05 Desember 2011

Belajar PBO Praktek

Belajar Praktek PBO
 
Bagi pemula dalam hal pemrograman , terutama mengenai bahasa satu ini yaitu JAVA.. tidak diragukan lagi kegunaannya ,, bahkan di luar negeri JAVA sudah digunakan oleh anak-anak untuk melatih logika mereka.. Untuk belajar JAVA itu dibutuhkan praktek , kali ini kita akan membahas tentang belajar PBO "Selamat Mencoba !!!"

Dalam postingan saya kali ini,, saya akan membuat suatu program  JAVA dimana proses pengerjaannya pada aplikasi ECLIPSE,, yang akan memperkenalkan seluk beluk atau bagian-bagian dari PBO.
Dimana PBO adalah  (PEMROGRAMAN BERORIENTASI OBJEK) ,,  yang terdiri dari 5 unsur yaitu :
1. Turunan/Pewarisan/Inheritance
2. Perubahan bentuk/Polymorphisme
3. Pembungkusan / Tingkat - Akses / Encapsulation
    yang terdiri dari 2 macam  :
  • OverLoading/ OverLoad
  • OverRiding/ OverRide
4. Modifier 
    Begitu pula dengan modifier yang terdiri dari 2 macam ,, yaitu :
  • Static
  • Final
5. Abstract & Interface

Nah,, sekarang ayo kita mulai membuat programnya,, agar kita dapat lebih memahami konsep dari PBO...
Pertama-tama
  • Buka aplikasi ECLIPSE
  • Buat java File - New - Other - GUI Forms - Swing - JFRAME 
  • Beri nama class - nya ,, lalu klik Finish
Setelah itu,, buat tampilannya seperti berikut yang terdiri dari 1 JTabbedPane dan 5 JPanel
1. Turunan



Buat Class dari masing-masing button pada JPanel1 Turunan/Pewarisan
Class Manusia 
public class Manusia extends MakhlukHidup {
    String nama,stmMakan,stmKerja,stmTugas,stmTidur;
    //konstruktor
    Manusia(String n){
        this.nama = n;
        }
    //function mengembalikan nilai nama
    String tampilkanNama(){
        return nama;
        }
    //procedure makan
    String  makan(){
        return stmMakan="hem...enyak..enyak..enyak...!!!";
        }
    //procedure kerja
    String kerja(){
        return stmKerja="kerja..kerja...kerja...!!!";
        }
    //procedure tidur
    String tidur(){
        return stmTidur="ZZzzz...!!!";
        }
   
    public String jalan(){
        return berdiri="berdiri tegap...";
        }
}
          
Class Siswa
public class Siswa extends Manusia{
    //konstruktor Siswa
    Siswa(String n){
    //memanggil konstruktor Manusia
        super(n);
        }
    //method bentukan baru...
    String kerja(){
        return stmKerja="belajar...belajar...!!!";
        }
    String tidur(){
        return stmTidur="Ngiler...!!!";
        }
}
  
Class Guru
public class Guru extends Manusia {
    Guru(String n){
        super(n);
        }
    String kerja(){        
       
        return stmKerja="mengajar...mengajar...!!!";
        }
    String tugas(String n){
        return stmTugas="ayo kerjakan...kerjakan...!!!";
        }
}
Method Button :

0 komentar:

Belajar OOP

OOP (Object Oriented Programming)

Bagian 1
OOP adalah paradigma pemrograman yang cukup dominan saat ini, karena mampu memberikan solusi kaidah pemrograman modern. Meskipun demikian, bukan berarti bahwa pemrograman prosedural sudah tidak layak lagi .
OOP diciptakan karena dirasakan masih adanya keterbatasan pada bahasa pemrograman tradisional. Konsep dari OOP sendiri adalah, semua pemecahan masalah dibagi ke dalam objek. Dalam OOP data dan fungsi-fungsi yang akan mengoperasikannya digabungkan menjadi satu kesatuan yang dapat disebut sebagai objek. Proses perancangan atau desain dalam suatu pemrograman merupakan proses yang tidak terpisah dari proses yang mendahului, yaitu analisis dan proses yang mengikutinya. Pembahasan mengenai orientasi objek tidak akan terlepas dari konsep objek seperti inheritance atau penurunan, encapsulation atau pembungkusan,
dan polymorphism atau kebanyakrupaan. Konsep-konsep ini merupakan fundamental dalam orientasi objek yang perlu sekali dipahami serta digunakan dengan baik, dan menghindari penggunaannya yang tidak tepat.
Class dan Objek
Dalam lingkungan program berorientasi objek, pemrogram mendefinisikan class secara statik. Pada saat run-time, class akan diinstantiasi menjadi objek. Ada pun objek yang merupakan instantiasi dari suatu class selalu dapat diacu melalui current objek, apa pun nama instant-nya.
Dapat didefinisikan bahwa class merupakan struktur data dari suatu objek, lebih jelasnya adalah sebuah bentuk dasar atau blueprint yang mendefinisikan variabel method umum pada semua objek dari beberapa macam. Objek sendiri adalah kumpulan variabel dan fungsi yang dihasilkan dari template khusus atau disebut class. objek adalah elemen pada saat run-time yang akan diciptakan, dimanipulasi, dan dihancurkan ketika eksekusi. Ada pun class merupakan definisi statik dari himpunan objek yang mungkin diciptakan sebagai instantiasi dari class. Sederhananya adalah kumpulan objek yang mempunyai atribut sama. Dengan demikian, pada saat run-time maka yang kita miliki adalah objek.
Class biasany dibuat seperti ini
Class nama_classnya{
//berisi sekumpulan fungsi,variabel dan
//statement-statement lainnya
}
Agar class tersebut dpt digunakan maka perlu memiliki atribut-atribut contonya dalam php/c++
//di php
class NamaClass {
var $atribut1;
var $atribut2;
function operasi(){}
}
//di c++
class NamaClass {
public:
int atribut1;
int atribut2;
int operasi(){retun nilai_int}
};
Pada bahasa pemerograman web lain ex. Java file harus disimpan dengan nama class berbeda dengan PHP kita dapat memberikan nama yang tidak mesti sama dengan nama classnya
Inheritance
Inheritance atau pewarisan adalah kalimat yang pasti ada di dalam pemerograman berorientasi objek disebut juga dengan istilah reusable.
Ketika kita menggunakan kembali atau mengganti method dari class yang sudah ada, serta ketika menambahkan field instant dan method baru, maka pada saat itulah Anda bekerja dengan inheritance. Konsep ini merupakan konsep yang fundamental dalam orientasi objek dan harus digunakan dengan baik, ada beberapa macam Inheritance atau pewarisan yang ada di dalam OOP Single Inheritance dan Multple Inheritance
- Single Inheritance

- Multiple Inheritance



dalam penggunaan inheritance class Induk akan mewariskan semua atribut yang ia miliki sehingga class bawahnya akan memilki atribut yang sama dengan class induk, bahkan dapat memilki kebabasan untuk memilki atribut berbeda dengan class induknya berikut ilustrasi dalam php
catatan :
sampai sekarang PHP belum mendukung multiple inheritance seperti C++ walapun PHP dan c/c++ begitu banyak kemiripannya, dan perubahan PHP versi 5 ditekankan pada OOP salah satunya adalah beberapa tambahan untuk kemampuan inheritance
/* inheritance.php */
class Bapak {
var $nama =”Bapak”;
function Bapak($n) {
$this->nama = $n;
}
function Hallo() {echo “Halo, saya $this->nama
”;}
}
class Anak extends Bapak {}
$test = new Anak(”Anak dari Bapak”);
$test->Hallo();
?>
Hasil tampilan dari listing program di atas adalah “Halo, saya Anak dari Bapak” dan bukannya “Halo, saya Bapak”. Mengapa demikian? Memang di dalam class Bapak didefinisikan variabel nama dengan nilai Bapak, selanjutnya kita membuat objek dari class Anak yang merupakan turunan dari class Bapak. Lihat bahwa instantiasi sekaligus mengisikan parameter baru “Anak dari Bapak”, sehingga ketika dipanggil maka mengisikan $this->nama dengan parameter tersebut. Ada pun di dalam implementasi pemrograman, kebanyakan pemrogram merasakan beberapa manfaat dari inheritance atau pewarisan, diantaranya:
Subclass mampu menyediakan perilaku khusus dari elemen dasar yang disediakan oleh superclass.
Pemrogram dapat mengimplementasikan superclass untuk memanggil class abstrak yang menyatakan perilaku umum.

0 komentar:

OOP (Object Oriented Programming)

Pemahaman tentang OOP
OOP adalah teknik untuk membuat program objek, yaitu program yang tersusun dari kelas dan objek yang saling berhubungan. Hubungan antar kelas/objek ini dapat dilihat baik saat program ditulis maupun saat program dieksekusi.
Karena OOP merupakan teknik pembuatan program, maka ada pendekatan yang digunakan. Ada aturan yang harus diikuti saat menyusun programnya, dan ada tools yang digunakan untuk menuliskan programnya.
Belajar OOP
Belajar OOP adalah belajar pemrograman, oleh karena itu ruang lingkup pembahasannya mencakup:
  1. Belajar ide atau pendekatan yang menjadi konsep dasar OOP.
  2. Belajar bagaimana menerapkan konsep dasar itu menjadi berbagai bentuk OOP.
  3. Belajar bahasa pemrograman yang akan digunakan untuk membuat berbagai bentuk OOP, seperti struktur program, sintaks penulisan, atau mekanisme eksekusi program.
  4. Belajar menggunakan tools bahasa pemrograman untuk menulis program, kompilasi, dan eksekusi.
  5. Belajar menemukan dan mengartikan kesalahan program, dan memperbaikinya.
  6. Belajar bagaimana mengimplementasi 1 s.d. 5 untuk membuat sebuah aplikasi yang utuh.
Peta Materi OOP
Mengacu pada ruang lingkup belajar OOP diatas, peta materi OOP bisa seperti ini :




Supaya semua materi dapat tersampaikan, ada strategi pembelajaran dan prioritas materi yang harus dirancang. Mana yang harus disampaikan di kelas,  atau yang harus dipelajari dan dikerjakan sendiri oleh siswa.
Semoga bermanfaat!



source: sttis.ac.id

0 komentar:

Sabtu, 30 Juli 2011

Tutorial Instalasi JDK


Cara menginstall JDK

1.     Klik 2 kali pada application JDK.

2.     Lalu akan muncul seperti ini.

3.     Tunggulah sebentar lalu akan muncul gbr seperti ini .kalau sudah kaya’ gini di next aja sampai finish.

4.     Lalu untuk mengecek program Java sudah ter-Install caranya, klik Start ->Run ->lalu ketik cmd
    
5.     Setelah muncul tampilan seperti ini , ketikkan “javac” lalu di enter.
 
Jika muncul gambar seperti ini maka java belum aktif.

Untuk mengaktifkannya buka Local Disk (C:) ->
- >Program Files

->Java



-> file JDK-> bin

pilih salah satu file .exe lalu klik kanan , lihat properties, lalu lihat location-nya dan copy.

Strart > klik kanan pada My Computer >Properties

>Advanced >Environment Variabels > New, di User variables. Ketikkan Path di Variable name, lalu paste lokasi file .exe  di Variable Value. Lalu ok.
          

Lalu cek lagi pada run > javac > jika muncul seperti ini maka Java sudah di aktifkan.


0 komentar:

Sabtu, 23 Juli 2011

Attitude dalam bekerja

Attitude punya porsi besar dalam penilaian departemen sumber daya manusia (SDM) ketika menyeleksi karyawan. Meski kemampuan teknis penting, namun tanpa sikap yang baik perusahaan akan berpikir ulang untuk menerima calon karyawan.


Attitude yang dilihat SDM  terbagi dalam tiga hal. Yang pertama adalah dinamis. Apakah Anda seorang yang dinamis, dan memancarkan semangat? Hal ini bisa ditangkap dari sinar matanya. "Dari mata terlihat semangatnya untuk bekerja," 
Faktor selanjutnya adalah persiapan. Jika Anda melamar pekerjaan, sebaiknya Anda mengumpulkan informasi tentang perusahaan tersebut sebanyak mungkin. Mengapa Anda ingin melamar di perusahaan ini, dan apa target Anda. Terakhir, perusahaan biasanya menanyakan besar gaji yang diinginkan.
Jika Anda tergolong lulusan baru, Rully menyarankan agar tidak meminta gaji tinggi. Sebaiknya lakukan riset dulu berapa kisaran gaji dengan posisi yang sama di perusahaan lain. Besaran gaji yang Anda minta sebaiknya masih di antara kisaran gaji di perusahaan lain. Hal ini juga berlaku bagi yang telah berpengalaman. Meskipun berpengalaman di perusahaan lain, belum tentu seseorang akan cocok bekerja di tempat baru. Oleh karena itu sebaiknya ikuti dahulu kisaran gaji yang ada di perusahaan.

0 komentar:

Pengenalan Java

Apakah Java?

 

Java adalah bahasa pemrograman berorientasi objek yang dikembangkan oleh Sun Microsystems sejak tahun 1991. Bahasa ini dikembangkan dengan model yang mirip dengan bahasa C++ dan Smalltalk, namun dirancang agar lebih mudah dipakai dan ­platform independent, yaitu dapat dijalankan di berbagai jenis sistem operasi dan arsitektur komputer­­. Bahasa ini juga dirancang untuk pemrograman di Internet sehingga dirancang agar aman dan portabel. 

Sejarah Perkembangan Java..... 

 

Bahasa pemrograman Java pertama lahir dari The Green Project, yang berjalan selama 18 bulan, dari awal tahun 1991 hingga musim panas 1992. Proyek tersebut belum menggunakan versi yang dinamakan Oak. Proyek ini dimotori oleh Patrick Naughton, Mike Sheridan, James Gosling dan Bill Joy, beserta sembilan pemrogram lainnya dari Sun Microsystems. Salah satu hasil proyek ini adalah maskot Duke yang dibuat oleh Joe Palrang.
Pertemuan proyek berlangsung di sebuah gedung perkantoran Sand Hill Road di Menlo Park. Sekitar musim panas 1992 proyek ini ditutup dengan menghasilkan sebuah program Java Oak pertama, yang ditujukan sebagai pengendali sebuah peralatan dengan teknologi layar sentuh (touch screen), seperti pada PDA sekarang ini. Teknologi baru ini dinamai “*7″ (Star Seven).
Setelah era Star Seven selesai, sebuah anak perusahaan Tv kabel tertarik ditambah beberapa orang dari proyek The Green Project. Mereka memusatkan kegiatannya pada sebuah ruangan kantor di 100 Hamilton Avenue, Palo Alto.
Perusahaan baru ini bertambah maju: jumlah karyawan meningkat dalam waktu singkat dari 13 menjadi 70 orang. Pada rentang waktu ini juga ditetapkan pemakaian Internet sebagai medium yang menjembatani kerja dan ide di antara mereka. Pada awal tahun 1990-an, Internet masih merupakan rintisan, yang dipakai hanya di kalangan akademisi dan militer.
Mereka menjadikan perambah (browser) Mosaic sebagai landasan awal untuk membuat perambah Java pertama yang dinamai Web Runner, terinsipirasi dari film 1980-an, Blade Runner. Pada perkembangan rilis pertama, Web Runner berganti nama menjadi Hot Java.
Pada sekitar bulan Maret 1995, untuk pertama kali kode sumber Java versi 1.0a2 dibuka. Kesuksesan mereka diikuti dengan untuk pemberitaan pertama kali pada surat kabar San Jose Mercury News pada tanggal 23 Mei 1995.
Sayang terjadi perpecahan di antara mereka suatu hari pada pukul 04.00 di sebuah ruangan hotel Sheraton Palace. Tiga dari pimpinan utama proyek, Eric Schmidt dan George Paolini dari Sun Microsystems bersama Marc Andreessen, membentuk Netscape.
Nama Oak, diambil dari pohon oak yang tumbuh di depan jendela ruangan kerja “Bapak Java”, James Gosling. Nama Oak ini tidak dipakai untuk versi release Java karena sebuah perangkat lunak lain sudah terdaftar dengan merek dagang tersebut, sehingga diambil nama penggantinya menjadi “Java”. Nama ini diambil dari kopi murni yang digiling langsung dari biji (kopi tubruk) kesukaan Gosling. Konon kopi ini berasal dari Pulau Jawa. Jadi nama bahasa pemrograman Java tidak lain berasal dari kata Jawa (bahasa Inggris untuk Jawa adalah Java).

0 komentar:

Jumat, 22 Juli 2011

Posting Pertama

Ini merupakan posting pertama saya.....

Pertama saya ingin memperkenalkan diri
Nama saya Karisa Anugrah Prima Dina
Biasanya sich dipanggil Icha....

0 komentar: